Tour 2 : Server

2. Tempat meletakkan informasi website anda.

Setelah anda memahami perlunya informasi yang akan ditampilkan, berikutnya yang anda perlukan adalah tempat untuk meletakkan informasi tersebut.

Dimana anda mesti meletakkan informasi tersebut?

Mestinya di tempat yang hidup 24 jam terus menerus, ya kan? Sehingga setiap saat, orang yang terhubung ke internet dapat melihat website anda.

Bagaimana cara anda anda memiliki koneksi ke internet 24 jam terus menerus?

Salah satunya adalah menyiapkan 1 buah komputer dan dicolok ke line telpon rumah/kantor anda 24 jam terus menerus. Tapi ini membutuhkan biaya yg besar untuk menyiapkan komputernya dan juga biaya koneksi telpon 24 jam. Belum lagi biaya ISP yg unlimited untuk mendapatkan sambungan ke Internet. Ditambah lagi keruwetan aspek teknis dalam mengkonfigurasi komputer anda.

Selain alternatif diatas, anda bisa menggunakan jasa pihak lain yaitu webhosting. Disinilah peran kami dalam membantu anda. Kami menyiapkan komputer (server) yang terhubung ke internet yang dipakai bersama-sama (shared) sehingga biaya per bulan yang mesti anda keluarkan jauh di bawah jika anda mengusahakannya sendiri.

Kami mengkapling-kapling web server kami sehingga masing-masing klien kami dapat memilih paket yang sesuai dengan kebutuhannya. Yang perlu kecil cukup membayar sesuai yang diperlukan, sedangkan yang perlu website besar dapat mengambil kapling yang besar, bahkan bisa menempati 1 buah server untuk dipakai sendiri (dedicated server).

Disini anda bisa menentukan berdasarkan web desain yang anda rancang, anda akan memerlukan berapa besar web space yang dibutuhkan.

Setelah anda memiliki tempat untuk meletakkan website anda. Anda perlu sebuah alamat agar orang lain dapat berkunjung ke website anda.Untuk lebih jelasnya Silahkan lanjut ke halaman berikut

  • 1 Users Found This Useful
Was this answer helpful?

Related Articles

 Tour 1 : Info

Untuk Memiliki Sebuah Website Anda Perlu :   Informasi yang akan ditampilkan (konten) Tempat...

 Tour 3 : Domain

3. Alamat untuk website anda : Jika anda sudah merancang informasi yang akan anda tampilkan,...

 Tour 4 : Email

4. Alat komunikasi mengenai website anda (email) Faktor yang ini sebenarnya tidaklah vital...

 Tour 5 : Promo

Setelah anda mempunyai website, apakah orang lain otomatis tahu tentang keberadaan website anda?...